Get a playlist! Standalone player Get Ringtones

Rabu, 12 Maret 2008

Buat iklan yuk... !

Jam menunjukkan jam 13.10..... saatnya kuliah videografi !
Hari ini aku mendiskusikan mengenai Iklan Layanan Masyarakat yang akan kubuat bersama teman- teman. Di sini aku berlaku sebagai storyboarder. Kami cukup lama mendiskusikan ini ...
semua kami lakukan agar mendapatkan hasil dan konsep yang pas dan perfect, mulai dari perang pendapat, adu jotos, hingga gulat gaya bebas...( hehehe..just kidding ). Akhirnya konsep cerita telah terbentuk. Kami membuat mengenai iklan KDRT ( Kekerasan Dalam Rumah Tangga ). Saatnya konsultasi sama dosen.....
Damn....! Iklan kami kepanjangan durasinya, udah gitu terlalu vulgar lagi....
Memang kami semua adalah pembuat iklan yang berkepribadian anarkis....hehehehe !
Oke....no problem ! akhirnya revisi kami lakukan dan melakukan konsultasi lagi.....
dan.............................
Berhasil................. berhasil ...................... berhasil ............................. berhasil !!!!!!!!!!
Iklan kami disetujuiiiiiiii ........!!!!!!! tinggal buat naskah, story board, dan syuting .
Sialnya nih iklan dikumpulin 2 minggu lagi ...
fuiiiiih...
Saatnya berjuang !
eh... mau tahu konsep cerita iklannya ? gini nih ceritanya :

-------------------
Seorang suami baru pulang dari kantor.
Terlihat istrinya menunggu sang suami sambil nonton TV.
Tampak sang suami sedang dalam kondisi yang suntuk dan lelah. Kemudian sang suami minta dibuatkan kopi. Karena cinta pada suaminya, sang istri langsung membuatkan kopi untuk sang suami tercinta.
Dan disinilah malapetaka terjadi .......
Kopi yang dibuat sang istri ternyata tidak sesuai dengan keinginan suaminya.
Sang suami memuntahkan kopi itu, menyiramkan ke muka sang istri, dan kemudian menghajar istrinya habis- habisan......
Setelah kejadian itu kemudian berangsur- angsur keadaan menjadi gelap.
Pada bagian ending terlihat close up wajah sang istri yang meneteskan air mata dan mulutnya tertutup oleh lakban hitam.
Selanjutnya diikuti tulisan " JANGAN BUNGKAM"
( Yang bagian ending tuh cuman simbolisasi aja...)
---------------------------------------

Doain syutingnya lancar ..................... chayo !!!

Tidak ada komentar: